9 - CintaUpdate

Para Sahabat Nabi Menanggung Segala Konsekuensi Demi untuk Menguatkan Islam, Bukti Cinta Allah dan Rasul (2)

487
×

Para Sahabat Nabi Menanggung Segala Konsekuensi Demi untuk Menguatkan Islam, Bukti Cinta Allah dan Rasul (2)

Sebarkan artikel ini

Di sana ada seekor burung walet yang telah membuat sarang, lalu ia berkata, “(Seandainya anak-anakku ini mati dan aku kuburkan sehingga tanganku berdebu, lalu aku) mengibaskan tanganku dari debu-debu kuburan mereka, itu lebih aku sukai daripada jatuh dan pecahnya sebutir telur burung walet itu.”

Dari Abu Utsman dari ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu, bahwa la biasa duduk-duduk bersamanya di Kufah.

Pada suatu hari ketika ia berada di sebuah tenda musim panas miliknya.

Ia mempunyai dua orang istri yang bernasab baik, dan dari mereka, ia dikaruniai anak-anak yang tampan.

Tiba-tiba seekor burung pipit berkicau diatas kepalanya, kemudian membuang kotoran dari dalam perutnya.

Maka ibnu Mas’ud pun membuang kotoran itu dengan tangannya seraya berkata, “Seandainya keluarga Abdullah mati, kemudian aku sendiri ikut menyusul mereka, itu lebih aku sukai daripada matinya burung pipit itu.”

10. Perkataan Umar Radhiyallahu ‘Anhu Mengenai Para Tawanan Perang Badar

TELAH disebutkan sebelumnya perkataan Umar radhiyallahu ‘anhu dalam bab Musyawarah Bersama Orang-orang yang Paham, “Demi Allah, Pendapatku berbeda dengan pendapat Abu Bakar.

Menurut pendapatku, Engkau beri kuasa kepadaku untuk memenggal kepala si Fulan-kerabat Umar. Engkau beri kuasa kepada Ali untuk memenggal kepala ‘Aqil.

Engkau beri kuasa kepada Hamzah
untuk memenggal kepala si Fulan -saudaranya.