Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Apabila seorang hamba mencintai Allah dan Rasul-Nya, maka pastilah kefakiran akan datang kepadanya lebih cepat daripada aliran air bah yang datang menuju ke arahnya, dan barangsiapa mencintai Allah dan Rasul-Nya, maka hendaklah ia menyiapkan kesabaran sebagai perisai untuk menghadapi cobaan yang akan selalu datang.”
[Demikian dalam kitab Kanzul-‘Ummâl (3/321). Al-Muttaqi berkata: Dalam sanadnya terdapat Hanasy (Husain bin Qais Ar-Rahabi -Abu ‘Ali- al-Wasithi, alias: Hanasy)]




