8 - ZuhudUpdate

Semangat Nabi SAW dan Para Sahabatnya Menafkahkan Harta di Jalan Allah (2)

329
×

Semangat Nabi SAW dan Para Sahabatnya Menafkahkan Harta di Jalan Allah (2)

Sebarkan artikel ini

[Haitsami (10/240) berkata: Diriwayatkan pula oleh Ahmad dengan beberapa sanad. Para rawi dalam salah satu sanad tersebut adalah perawi kitab Shahih]

Diriwayatkan pula beserta sanadnya oleh Baihaqi (6/356) dari ‘Aisyah dengan lafal yang sebagian besarnya sama.

BAZZAR meriwayatkan beserta sanadnya dari ‘Ubaidullah bin ‘Abbas radhiyallohu ‘anhuma, ia berkata: Abu Dzar radhiyallahu ‘anhu berkata kepadaku, “Wahai, keponakanku!

Aku pernah bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam.

Beliau memegang tanganku, seraya bersabda kepadaku, “Hai, Abu Dzar! Seandainya aku memiliki emas dan perak sebesar gunung Uhud, lalu aku menafkahkannya di jalan Allah, aku tetap tidak suka semua itu jika aku mati pada hari kematianku, sedangkan aku masih menyisakan satu qirâth dari emas dan perak tersebut.”

Aku berkata, “Wahai, Rasulullah! Apakah maksudmu satu qinthar?’

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pun bersabda, ‘Hai, Abu Dzar! Aku menyampaikan jumlah yang sedikit sedangkan kamu memikirkan jumlah yang banyak.

Aku menginginkan akhirat sedangkan kamu menginginkan dunia, yang aku maksud adalah satu qîrâth.

Beliau mengulangi sabdanya tiga kali.”

Diriwayatkan pula oleh Thabarani dengan lafal yang sebagian besarnya sama.

(Haitsami (10/239) berkata: Sanad Bazar adalah hasan].