7 - PemimpinUpdate

Dukungan Para Sahabat Terhadap Kekhalifahan Abu Bakar dan Menghindari Perpecahan Umat

342
×

Dukungan Para Sahabat Terhadap Kekhalifahan Abu Bakar dan Menghindari Perpecahan Umat

Sebarkan artikel ini

Menurut riwayat Khaitsamah Athrabulusi dari Humran, katanya: Utsman bin ‘Affan berkata, “Abu Bakar Siddiq radhiyallahu ‘anhu adalah orang yang paling berhak menjadi khalifah.

Dialah yang mendapat julukan ash-Shiddiq, satu-satunya orang yang menemani Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam di Gua Tsur, dan juga sahabat dekat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam

[Demikian dalam kitab Kanzul-‘Ummal (3/140)].

3. Permohonan Maaf Abu Bakar Karena Menerima Khilafah dan Ucapan Ali dan Zubair Radhiyallahu ‘Anhum bahwa Dialah Orang yang Paling Berhak Menjadi Khalifah

HAKIM (3/66) dan Baihaqi (8/152) meriwayatkan beserta sanadnya dari Sa’ad bin Ibrahim bin Abdurrahman bin ‘Auf radhiyallahu ‘anhu bahwa Abdurrahman bin ‘Auf sedang bersama Umar bin Khattab radhiyallahu ‘anhu dan Muhammad bin Maslamah radhiyallahu ‘anhu mematahkan pedang Zubair radhiyallahu ‘anhu.

Kemudian, Abu Bakar radhiyallahu ‘anhu berdiri menyampaikan khutbah kepada masyarakat dan memohon maaf kepada mereka.

Ia berkata, “Demi Allah, aku sama sekali tidak pernah berambisi untuk menjadi khalifah.

Aku pun tidak suka menjadi khalifah.

Aku juga tidak pernah berdoa kepada Allah untuk dijadikan khalifah baik dengan sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan.

Akan tetapi, aku khawatir akan terjadi huru-hara.