[Haitsami (4/318) berkata: Dalam sanadnya terdapat Muhammad bin Hasan bin Zabalah, rawi yang dha’if].
Ibnu Syahin meriwayatkan beserta sanadnya dengan sanad hasan dari ‘Urwah, ia berkata: Hanzhalah bin Abu ‘Amir dan Abdullah bin Abdullah bin Ubay bin Salul -radhiyallahu ‘anhumâ- meminta izin kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam untuk membunuh kedua orangtua mereka (yang kafir), maka beliau melarang mereka.
[Demikian dalam kitab Al-Ishâbah (1/361)]
4. Peristiwa yang Terjadi Antara Abu Bakar dan Anaknya -Abdurrahman- Radhiyallahu ‘Anhuma pada Peristiwa Perang Badar
IBNU ABI SYAIBAH meriwayatkan beserta sanadnya dari Ayyub, ia berkata: Abdurrahman bin Abu Bakar radhiyallahu ‘anhuma berkata kepada Abu Bakar, “Pada peristiwa perang Uhud, aku melihatmu, lalu aku menghindar darimu.”
Maka Abu Bakar berkata, “Akan tetapi, seandainya aku melihatmu, aku tidak akan menghindar darimu.”
[Demikian dalam kitab Kanzul-‘Ummâl (5/274)].
Diriwayatkan pula beserta sanadnya oleh al-Hakim (3/475) dari Ayyub dengan lafal yang sebagian besarnya sama.
Al-Hakim menyampaikan riwayat dari Waqidi bahwa pada peristiwa perang Badar, Abdurrahman menyerukan tantangan untuk berduel.
Lalu, ayahnya -Abu Bakar radhyallahu anhu- berdiri untuk menerima tantangan duel dengannya.




